• HOME
  • ABOUT ME
  • OLSHOP
  • VIDEO
  • DAF ISI BUKU

Jumat, 06 Desember 2013

Kelebihan, Kelemahan, Bahaya dan Prosedur Ultrasonography (USG)

          Sobat blogger, berikut ini akan disajikan uraian tentang kelebihan, kelemahan, bahaya dan prosedur pemeriksaan dari ultrasonography (USG) dipandang dari segi medis.

A. Kelebihan Ultrasonography 
          Kelebihan atau keunggulan dari Ultrasnography antara lain sebagai berikut :
1. Kemampuan penggambaran otot dan jaringan lembut sangat baik sekali dan bermanfaat untuk menggambarkan alat penghubung antara zat padat dan cairan pengisi ruang.
2. Kemampuan memandang gambar hidup, dimana operator dapat secara dinamis memilih bagian paling bermanfat untuk mendiagnosa dengan cepat.
3. Kemampuan menunjukkan susunan organ tubuh
4. Tidak memiliki efek samping dan ketidaknyamanan yang dirasakan pasien.
5. Peralatan ini secara luas komparatif fleksibel.
6. Kecil dan mudah dibawa untuk menyediakan keperluan scan, pemeriksaan atau pengujian dapat dilakukan disamping tempat tidur.
7. Harga relatif lebih murah bila dibandingkan dengan mode investigasi lain seperti CAT, DEXA atau MRI.

B. Kelemahan Ultrasonography
          Disamping memiliki kelebihan ultrasonography juga memiliki kelemahan, kelemahan-kelemahan tersebut antara lain sebagai berikut :
1. Alat ultraonography memiliki masalah dalam menembus tulang. Sebagai contoh, sonography otak orang dewasa sangat terbatas.
2. Performansi ultasonography kurang baik bila terdapat gas diantara transducer dan organ tubuh yang diamati, keduanya mempunyai perbedaan akustik impedansi yang ekstrim. Sebagai contoh, gas-gas trointestinal sering terbaca pankreas karena ultrasonography sulit melacak, dan tidak memungkinkan melakukan penggambaran paru-paru.
3. Tanpa adanya tulang atau udara, kedalaman penetrasi ultrasonography terbatas, sehingga kesulitan membuat gambar kedalaman susunan tubuh, khususnya pasien gemuk.
4. Metoda yang digunakan operator dependent. Diperlukan ketrampilan dan pengalaman untuk memperoleh gambar berkualitas dan membuat diagnosa akurat.
5. Tidak ada panduan penggambaran seperti halnya pada CT scan dan MRI.

C. Bahaya Ultrasonography
          Terdapat banyak hal yang berkaitan dengan keselamatan ultrasonography. Karena ultrasonography merupakan energi, pertanyaannya bagaimanakah energi ini bekerja dalam jaringan tubuh atau bayi?. Banyak laporan bahwa bayi yang dilahirkan dari ibu yang sering melakukan pemeriksaan ultrasonography selama kehamilan mempunyai berat badan yang rendah. Ada dua kemungkinan besar dengan penggunaan ultrasonography yaitu :
1. Peningkatan panas jaringan atau air menyerap energi ultrasonik, sehingga menambah temperatur local.
2. Pembentukan gelembung (rongga) ketika gas di keluarkan 
          Walaupun demikian tidak ada pengaruh rasa sakit dari penggunaan ultrasonogrphy, hal ini diperkuat dengan dokumentasi hasil penelitian pada manusia ataupun hewan. Dinyatakan bahwa ultrasonography akan digunakan hanya bila diperlukan saja dengan prosedur yang lebih baik dan hati-hati.

D. Prosedur Pemeriksaan Dengan Ultrasonography
          Untuk pemeriksaan dengan ultrasonography, dilakukan dalam suatu ruangan dengan teknisi dan mesin ultrasonography. Adapun prosedurnya sebagai berikut :
1. Menanggalkan baju (dari semua baju atau hanya pada area yang diperiksa). Ultrasonographer menutupi dengan kain di atas area yang akan disinari saja dan tidak untuk yang akan diperiksa.
2. Ultrasonographer menuangkan suatu mineral minyak jelly ke kulit untuk mengeliminasi udara antara probe dan kulit dan untuk membantu melewatkan gelombang suara ke dalam tubuh. Ultrasonographer menutup probe dengan tutup plastik.
3. Melewatkan probe di atas kulit untuk memperoleh gambar yang dikehendaki. Tergantung dari jenis pemeriksaan, mungkin probe disisipkan di bagian lekuk tubuh.
4. Mungkin diminta untuk mengubah posisi guna mendapatkan penglihatan dan penggambaran yang lebih baik.
5. Setelah gambar diperoleh dan pengukuran telah dilakukan data disimpan dalam disk, dan pasien dapat memperoleh hardcopy gambar.

Gambar 1. Perkembangan janin dalam kandungan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar