Pertama-tama perkenankan penulis mengucapkan selamat menyambut datangnya bulan ramadhan 1436 H bagi umat muslim yang tentunya wajib menjalankan ibadah puasa tersebut. Selanjutnya pada kesempatan kali
ini penulis akan membahas tentang panel pengalih daya dari sumber listrik utama
(PLN) ke sumber listrik cadangan (Genset) atau sebaliknya secara otomatis, yang
biasa disebut ATS (automatic transfer switch) pada saat sumber listrik utama
dari PLN mengalami pemadaman.
Di pasaran telah dijual panel ATS
yang sudah jadi, tentunya dengan berbagai model, kwalitas, fasilitas dan harga, bahkan ada yang dilengkapi dengan AMF. Semakain lengkap fasilitas dan semakin baik kwalitasnya tentu saja harganya
semakin mahal. Nah untuk itu tidak ada salahnya kalau sobat blogger bisa
membuat atau merakit sendiri panel ATS sederhana tapi dengan kwalitas yang
tidak diragukan lagi.
Panel ATS sederhana ini diperuntukan untuk menjaga pasokan sumber listrik bagi rumah atau gedung perkantoran yang menggunakan sumber listrik 1 fasa, mengingat sampai dengan detik ini pasokan sumber listrik dari PLN belum bisa diandalkan, karena seringnya terjadi pemdaman, yang tentunya sangat mengganggu kelangsungan pasokan sumber listrik. Tetapi
tidak menutup kemungkinan panel ATS ini untuk digunakan pada rumah/gedung yang menggunakan sumber listrik 3 fasa yang
tentunya dengan merubah pengawatannya. Panel ATS 1 fasa ini sangat sedrhana hanya terdiri dari
beberapa komponen antara lain yaitu :
-
MCB 1 fasa sebanyak 2 buah
-
Tmer (TDR) sebanyak 1 buah
-
Relay AC sebanyak 1 buah
-
Kontaktor magnet sebanyak 2 buah
Untuk lebih jelasnya sobat blogger bisa
melihat skema diagram berikut dibawah ini.
*)kilk gambar untuk memperbesar dimensi
Gambar 1. Diagram kontrol panel ATS 1 fasa
Gambar 2. Diagram daya (pengawatan) panel ATS 1 fasa
Gambar 3. Komponen-komponen panel ATS 1 fasa yang telah dirakit
Cara Kerja Rangkaian
Panel ATS :
Pada kondisi utama atau kondisi suplai PLN maka yang bekerja adalah
kontaktor PLN (K1), karena arus listrik mengalir ke koil K1 melalui MCB PLN
(MCB1). Jika terjadi pemadaman dari PLN maka secara otomatis rangkaian menjadi
tidak aktif atau kembali pada kondisi semula dan rangkaian tersebut siap
menunggu apakah sumber listrik PLN akan menyala kembali atau sumber listrik
genset yang akan masuk. Jika yang masuk adalah sumber listrik genset maka
rangkaian akan mensuplai beban secara otomatis melalui MCB genset (MCB2),
kontak normally close (NC) K1, NC relay dan ke koil kontaktor genset (K2) untuk
mengaktifkan kontak-kontak K2.
Selanjutnya jika sumber listrik PLN kembali meyala maka secara otomatis
rangkaian akan memutuskan sumber listrik genset (meskipun saat itu masih
disuplai sumber listrik genset) yaitu dengan membukanya kontak NC relay. Pada
saat yang sama kontak normally open (NO) time delay relay (TDR) akan menunggu untuk
terhubung (berdasarkan setting waktu TDR) sampai genset telah kita matikan,
sehingga akan mengalirkan arus listrik ke koil K1 untuk mengaktifkan
kontak-kontak K1 kembali. Dengan masuknya sumber listrik PLN maka koil TDR,
Relay dan K2 dalam keadaan tidak aktif, sehingga rangkaian tersebut akan lebih
aman.
pak kalu untuk yang 3 fasa bagaimana ya ? terima kasih
BalasHapusTinggal nambah 1 line lagi baik untuk input pln, input genset amupun output (beban), sehingga masing2 ada 3 line (R, S dan T). Gambar detilnya ada di buku "sistem pembangkit tenaga listrik di industri"
BalasHapusMau nyari buku panduannya dmn, mungkin bpk punya.
HapusAda WA tdk pa...
Ada, lihat nenu kontak di yktpublisher.net
HapusApakah jenis panel ats untuk rumah dengan daya pln 3 phasa 40 A dan genset 1 phasa 6000 watt bisa dipakai?, terimakasih
BalasHapusbisa, tinggal menyesuaikan ukuran arus MCB dan kontaktor magnetnya dengan arus PLN dan gensetnya
BalasHapuspak. pada wktu gnset hidup kok lgsg ngdrop y pak. . sprti ad yg konslet pak. dmn slah ny pak
BalasHapusuntuk memastikan kesalahannya harus dicek lebih dulu rangkaiannya, tapi kemungkinan2 ini bisa saja menyebabkan terjadinya trip pada MCB, antara lain yaitu ukuran ampere MCB tidak sesuai dgn kapasitas beban/genset atau kapasitas beban melebihi kapasitas genset
BalasHapusmaaf pak .. positif dan negatif batrei genset di sambung kemana pak ?
BalasHapusbaterai untuk suplai motor starter genset langsung dihubungkan dengan terminal motor starter (DC) atau dengan terminal charger baterai pada genset
Hapussaya kurang paham dg gambar 1,maksudny input dan outputny yg mana,inputny saya dah tau tapi outputny saya tdk ngerti,
BalasHapustlolong skemany yg lengkap mas
thanks
Outputnya ya yg ke beban itu
HapusOutput nya ngambil dari kontaktor no brapa pa untuk output ke beban
HapusTerimakasih sharing ilmunya pak.., maaf numpang iklan pak.., jika agan agan smuanya ada kebutuhan kabel (power, kontrol, instrument dll) lokal/impor bisa menghubungi saya di 081380562366 atau email ke: aguss1979@gmail.com
BalasHapusMinta tolong pak sharing buat panel AMFnya pak
BalasHapusStarter nya block nya ga ada tu pak
BalasHapusMemang gak dilengkapi dengan amf, motor starter dan charger. Yg lebih lkp ada pada bahasan lain
HapusPak bisa kasih wiring lengkap dengan kontrol nya pak
Hapusmau nanya klo relay tipe apa ya
BalasHapusTipe sembarang yg penting AC 220v fg jumlah kontak 2 NO dan 2 NC
Hapuspak bagaimana rangkaian nya jika menggunakan push button on dan of dan menggunakan selector switch manual dan automatis
BalasHapusBaca pada bahasan membuat ATS secara manual dan automatis
HapusRelay timer apakah berpengaruh penting??untuk delay on genset kah?? Bgaimana bila di tiadakan / diganti relay biasa
BalasHapusBisakah kirim vidio yg helas pak
BalasHapusMaaf cara buat otomatis starter genset nya gimana ya. Itu kan rangkaian ATS.
BalasHapusAda tidak rangakaian untuk ATS AMF nya.
Terima kasih
Pak klo singgle line sama double line untuk arus pln ke genset gambarny gmn pak
BalasHapusUntuk power TDR (2&7) knp harus di lewati terminal contacktor contacktor dulu gan, misal di langsungin dr mcb apakah bermasalah? Mohon pencerahanya.
BalasHapusKomentar ini telah dihapus oleh pengarang.
BalasHapusTimer nya di setting berapa lama bang
BalasHapusPak klo dibuat gambar tenaga nya gmna??
BalasHapus