Rabu, 29 Mei 2013

Menu Manual & Fungsi Toolbar Software VEDCLEMPSWIN

MENU MANUAL DAN FUNGSI TOOLBAR DALAM SOFTWARE 
PROGRAM VEDCLEMPSWIN

         Selanjutnya pada pertemuan yang kedelapan belas untuk sesi sistem mikrokontroler kali ini kita akan membahas tentang menu manual dan fungsi toolbar dalam software program VEDCLEMPSWIN. Untuk memahaminya langsung aja kita ikuti uraian berikut ini.

8. Menu Manual
          Jika di klik pada menua manual tersebut akan muncul tampilan sub menu seperti terlihat pada gambar 1 berikut ini.

Gambar 1. Tampilan Menu Manual Program VEDCLEMPSWIN

Keterangan Sub Menu :
Pengantar LEMPS
Berisi informasi bagaimana meng”hidupkan” mikrokontroller VEDCLEMPS dan mencobanya pada mode terminal dengan beberapa perintah “Token” BACA, TULIS dan GOTO.

Pengantar BABY
Berisi informasi bagaimana meng”hidupkan” mikrokontroller BABYLEMPS dan mencobanya pada mode terminal dengan beberapa perintah “Token” R, W dan G.

Hardware LEMPS
Berisi informasi tentang tata letak steker beserta urutan pin-pin pada PORT VEDCLEMPS dan Pembagian Memori (Memori map).

Hardware BABY
Berisi informasi tentang tata letak steker beserta urutan pin-pin pada PORT BABYLEMPS dan Pembagian Memori (Memori map).

Monitor LEMPS
Berisi informasi tentang : Langkah-langkah menjalankan program, Sub Program monitor EPROM V2.35/VEDC, NOT lagu VEDCLEMPS, Sub program Liquid Crystal Dysplay (LCD), Tokens monitor VEDCLEMPS, dan Alamat interupt vector.

Monitor BABY
Berisi informasi tentang program monitor BABYLEMPS

Assembler M68HC11
Berisi informasi tentang : Informasi kesalahan, Assembler directiven, Format program assembler, Assembler untuk PC (Contoh program).

Pascal
Berisi informasi tentang pembuatan program mikrokontroller dengan menggunakan bahasa pascal.

Penjelasan M68HC11
Berisi informasi tentang : Register pada prosessor ( Akkumulator, Register dan Code Code Register ), Intruksi percabangan (loncat), Program pertama, dan Tabel Instruksi penting.

VEDC-LEMPSWIN
Berisi informasi tentang : Penjelasan umum tentang VEDC LEMPSWIN dan Penggunaan kalkulator.

Informasi VEDC-LEMPSWIN
Berisi informasi tentang versi software dan alamat kontak seperti terlihat pada tampilan gambar 2 berikut ini.

Gambar 2. Jendela Informasi program VEDCLEMPSWIN

9. Fungsi Toolbar
          Fungsi toolbar pada menu software program VEDCLEMPSWIN dapat dijelaskan seperti terlihat pada gambar 3 berikut ini.

Gambar 3. Toolbar Program VEDCLEMPSWIN

Tidak ada komentar:

Posting Komentar